Antonia Elena Listya 13 Tahun dari Surakarta adalah peserta The Voice Kids Indonesia 2017. Meski usianya masih muda, Elen punya suara pop seriosa yang khas dan powerful. Talenta muda yang pernah menjuarai lomba menyanyi tingkat kota Solo ini juga pintar menyanyi keroncong. Kerennya, Elen menyanyikan lagu Sepasang Mata Bola versi Keroncong Pop di babak Blind Audition kali ini.
Dan.. para Coach suka banget dengan performance Elen! “The first time malam ini tiga – tiganya muter” ucap Coach Agnez takjub. “Kamu yang paling in touch dengan inner feeling kamu itu, makanya kamu bikin kita merinding” puji Coach Tulus lagi. The Voice Kids Indonesia Musim Kedua adalah ajang pencarian bakat penyanyi muda yang ditayangkan oleh GTV yang merupakan hasil kerja sama dengan Talpa Media. The Voice Kids Indonesia tercatat menjadi ajang pencarian bakat penyanyi terbesar karena telah diminati oleh 3200 pendaftar dari seluruh Indonesia.
Ajang ini dikembangkan dari program serupa di Belanda, The Voice Kids pada tahun 2012. Indonesia menjadi negara ke 35 di dunia yang mengadaptasi The Voice Kids yang akan mulai penayangannya musim pertama pada 26 Agustus 2016 hingga 2 Desember 2016. Pemenang The Voice Kids Indonesia akan mendapat kontrak rekaman dari Universal Music Indonesia. Ini merupakan Kelanjutan dari The Voice Kids Indonesia Musim Pertama di tahun 2016. Ayo jadi saksi perjalanan Elen menjadi penyanyi muda berbakat di The Voice Kids Indonesia setiap hari Kamis jam 18.00 WIB hanya di GlobalTV seru!