Ayudia KDI Sarolangun, Jambi dinyatakan lolos sebagai wakil Jambi di Liga Dangdut Indonesia (LDI). Kontestan asal Bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko Sarolangun ini, berhasil meraih dukungan lewat polling sms terbanyak menduduki peringkat pertama. Kontestan mungil dan enerjik ini pernah di gerbang seleksi KDI. Aksinya dipentas KDI harus terhenti, lantaran hasil diskusi kelima dewan juri digawangi Iyet Bustami, menyatakan Ratu lebih berhak maju ke babak berikutnya.
Masyarakat Kabupaten Sarolangun dibuat bangga, terbukti dengan banyaknya timeline di Media Sosial yang mendukung Ayudia, peserta babak konser seleksi KDI yang berasal dari Kabupaten Sarolangun, Ayudia berhasil melaju ke babak Gerbang Kontes Dangdut Indonesia (KDI), setelah membawakan lagu payung hitam yang dipopulerkan oleh Iis Dahlia. Saat menjawab pertanyaan pembawa acara usai membawakan lagu, Ayudia menceritakan bagaimana perjuangannya. Ayudia mengaku orang tuanya rela meminjam uang demi mendukung dirinya untuk mengikuti audisi KDI 2015 ini.
Ayudia asal Sarolangun mewakili provinsi Jambi di ajang Liga Dangdut Indonesia. Ayudia menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dan doa semua pihak, karena semua itu dia berhasil mewakili provinsiJambi. Pemerintah Provinsi Jambi pasti akan mengsuport Ayudia yang saat ini sudah masuk jadi wakil provinsi Jambi di Liga Dangdut Indonesia menyisihkan Neka Pratiwi dan rekan lainnya. Bekal pengalaman di KDI dulu membuatnya lebih matang saat menjajal kontes Liga Dangdut Indonesia di Indosiar ini.