Pada audisi kedua, 4 Mei lalu, Siti Aliyah tampil sebagai jawara dengan mengantongi nilai nyaris sempurna, 93 persen. Expert yang menilai saat itu memberikan respon sangat positif terhadap penampilan Siti Aliyah. Para expert itu adalah Ivan Gunawan, Pasha Ungu, Ayu Ting Ting, Nella Kharisma dan Danang Pradana Dieva. Siti Aliyah akan unjuk kebolehan memasuki babak duel dan kemampuan para peserta akan diadu sesama finalis lain. Aliyah akan live duel dengan Ekha Alexis wakil dari Bekasi pada Senin 7 Juni 2021 jam 19.30 WIB.
Bupati Indramayu, Nina Agustina, sejak awal telah memberikan dukungan untuk Siti Alyah. Nina bahkan meminta seluruh masyarakat Indramayu agar mendukung Siti Aliyah sampai pada prestasi tertinggi. Dimata Nina, Siti Aliyah merupakan salah satu seniman, penyanyi terbaik yang dimiliki Kabupaten Indramayu. Secara pribadi, orang nomor satu di Indramayu akan terus mensupport Siti Aliyah, sampai ke tangga juara. Kehadiran Siti Aliyah di ajang pencarian bakat tingkat nasional membawa nama harum Indramayu.