Satu lagi dara asal Riau menunjukkan bakat yang mengagumkan. Dia adalah Wan Aniska Ariyati (22 tahun), dinyatakan menjadi salah satu finalis Ratu Kebaya Antarbangsa 2014. Hal ini diraihnya setelah menjalani serangkaian ujibakat yang digelar pada Mei lalu di Melaka, Malaysia.
Setelah menunggu hampir sebulan pasca uji bakat, Wan Anisa menjadi bagian dari 15 finalis dari berbagai negara. ‘’Alhamdulillah, panitia sudah menghubungi saya sekitar sepekan lalu dan saya dinyatakan menjadi salah satu finalis. Saya akan mengikuti masa karantina pada 11-15 Juni 2014 ini. Saya mohon doa dan dukungan terutama dari masyarakat Riau,’’ sebut dara cantik asal Kampar tersebut, kemarin.
Audisi Ratu Kebaya Antarabangsa di Malaysia ini digelar di enam negeri berbeda. Audisi Melaka yang diikuti oleh Wan Aniska menjadi tujuan akhir dari audisi tersebut. Sewaktu audisi, dua juri yang merupakan model negeri jiran, menanyakan tentang pengetahuan mengenai kebaya, wawasan tentang fashion, catwalk dan penampilan bakat.
Pada saat ini, Wan Aniska menampilkan tari persembahan yang menjadi ciri khas budaya Melayu di Riau saat menyambut tamu kehormatan. Atas kebolehannya itu, para dewan juri terkesan. Wan Aniska yang merupakan top 3 Wajah Jelita Riau Pos 2012 dan Duta Museum Indonesia Riau 2012-2013 ini mulus melaju ke final.
Mentor Wan Aniska di berbagai ajang, Raymond Djambek saat dihubungi Riau Pos mengatakan, audisi Ratu Kebaya Antarabangsa 2014 ini diikuti oleh beberapa negara seperti Maroko, Irak, Inggris, Italia, Turki, Lebanon, Singapore, Indonesia dan penyelenggara sendiri, Malaysia. Hasil final menyatakan bahwa ada dua orang peserta dari Indonesia yang dinyatakan lolos audisi.(riaupos)
Putri Pariwisata Indonesia 2014 - Banyak peserta audisi yang datang salah satunya yang mencuri perhatian adalah Wan Aniska Aryati, wanita berusia 22 tahun dengan tinggi 168 cm, pemenang Dara Kampar 2014 dan Top Model Indonesia 2014 wakil Riau, mempunyai wajah cantik khas wanita melayu.