Marinus Maryanto Wanewar yang lahir 24 Februari 1997; umur 20 tahun merupakan pesepak bola Indonesia. Saat ini ia bermain untuk Persipura Jayapura di Indonesia Soccer Championship A. Marinus Wanewar mendapatkan kartu kuning saat tim nasional (timnas) U-22 Indonesia menang 2-0 atas Kamboja pada partai pamungkas penyisihan Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam. Kamis (25/8/2017). Pemicunya ditengarai aksi Marinus saat perayaan gol Febri Hariyadi pada menit ke-69. Marinus terlihat membungkuk membelakangi kiper Kamboja. Hal tersebut dilihat oleh wasit, yang langsung melayangkan kartu kuning kepada pemilik nomor kostum 24 itu. Setelah peluit panjang tanda laga usai, kedua kubu terlibat perseteruan yang diduga akibat provokasi Marinus.
Persatuan Sepak bola Indonesia Jayapura (disingkat Persipura Jayapura) adalah sebuah klub sepak bola Indonesia yang bermarkas di Jayapura, Papua. Prestasi tertingginya hingga kini adalah menjadi empat kali juara Liga Indonesia dari tahun 2005 hingga 2013[1]. Di era Perserikatan, prestasi Persipura adalah runner-up Divisi Utama (1980) dan dua kali juara Divisi I (1979 dan 1993). Persipura juga dikenal sebagai klub bola yang melahirkan pemain lokal yang berkualitas internasional seperti Boaz Solossa, Ardiles Rumbiak, Chris Yarangga, Christian Warobay, Erol Iba, Gerald Pangkali, Jack Komboy, Yohanes Auri, Stevie Bonsapia, Titus Bonai, Jendri Pitoy, Eduard Ivakdalam, Ricardo Salampessy dan Patrich Wanggai.