Biodata Tere - Theresia Ebenna Ezeria Pardede

Biografi Profil Biodata Tere - Theresia Ebenna Ezeria PardedeTheresia Ebenna Ezeria Pardede (kadang-kadang disingkat Theresia EE Pardede atau lebih dikenal dengan Tere - lahir di Jakarta, 1 September 1979; umur 39 tahun) adalah penyanyi dan politikus Indonesia. Dia adalah anggota DPR periode 2009—2014 dari Partai Demokrat untuk Daerah Pemilihan Jawa Barat II, tetapi pada tanggal 21 Mei 2012 telah mengajukan pengunduran diri dari DPR dengan alasan kepentingan keluarga untuk menjaga ayahnya yang sedang sakit. Ia juga menyatakan pengunduran dirinya dari Partai Demokrat. Tere selama di DPR berada di Komisi X yang membawahi olah raga.

Tere adalah anak pasangan Tombang Mulia (TM) Pardede (ayah) dan Lersiana Purba (ibu). Sebagai penyanyi, dia dikenal memiliki karakter vokal yang kuat. Ia juga mampu menulis lirik lagu yang berani. Kalimat "Belajar dari banyak hal" dan "I believe everything happens for a reason" menjadi filosofi dalam hidupnya. Meskipun Tere dibesarkan dalam keluarga non-Islam yang kuat, pada 2 September 2000, dia memutuskan untuk memilih Islam sebagai pegangan hidupnya. Pada 6 Desember 2003, Tere menikah dengan Eka Nugraha. Eka adalah pria berdarah Sunda yang juga pencipta lagu Awal Yang Indah yang dinyanyikannya. Pada tanggal 3 Januari 2012, Tere telah melayangkan gugat cerai terhadap suaminya.

Sejumlah kegiatan organisasi juga tak luput dari perhatiannya. Periode 1995-1996, dia tampil sebagai Leader of Bulungan Art Club (an eztracurricular program in SMUN 70 Bulungan), Vice President of KOMIKA (Komunitas Mahasiswa D-III Periklanan FISIP-UI Student) pada pariode 1999-2000, Public Relations Departement of PAPPRI (Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Penata Rekaman Indonesia/Association of Indonesian Recording Singers, Composers, and Arrangers) sejak tahun 2007, Palang Merah Indonesia (Indonesian Red Cross) sejak 2007, Event Department for Homecoming Day UI 2008, a reunion for Universitas Indonesia alumnae from all faculties (21 Juli-27 Juli 2008), Member of Forum Seniman Perempuan, non structural organization under Democratic Party (sejak 24 April 2008), dan Vice President Secretary of Fraction Democratic Party (sejak 12 Oktober 2009) serta beberapa kegiatan penjurian pada event musik.