Putri Kalingga Hermawan adalah seorang Mahasiswi yang Tabrak Apotek hingga Satpam Tewas. Mobil Nissan Livina yang menabrak sebuah apotek di Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan hingga menewaskan seorang satpam ternyata dikemudikan seorang mahasiswi bernama Putri Kalingga Hermawan (PKH) yang masih berusia 21 tahun. Seorang satpam yang berjaga di lokasi bernama Asep Kamil, 50, meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) dengan luka di perut bagian kanan akibat ditabrak oleh mobil.
Insiden kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi di Jalan Senopati, Selong Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sekitar pukul 03.30 WIB, Minggu (27/10). Sebuah mobil Grand Livina dengan nomor polisi B 2794 STF menabrak Apotek Senopati dengan kecepatan tinggi. Mobil itu menerjang dari luar hingga bagian dalam dan merusak etalase yang dipajang di dalamnya. Dari kejadian ini, aparat kepolisian telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti mobil, beserta STNK dan SIM A milik PKH, serta satu sepeda motor jenis bebek yang juga ditabrak oleh mobil milik pelaku. Untuk jenazah korban sudah dibawa ke RSUP Fatmawati untuk dilakukan visum.
Untuk diketahui, kecelakaan ini mengakibatkan bangunan gedung Apotek Senopati bagian depan beserta isinya hancur berantakan akibat benturan keras. Sementara sebuah sepeda motor Honda Supra X dengan nomor polisi B 6353 RB juga rusak, di mana bagian cover depannya pecah. Masing-masing saksi yaitu Aji Yoga Satria (24), Agus Susanto (49) berprofesi satpam dan M Syamsul Bachri (44) seorang karyawan swasta. Sementara itu Pengemudi Nissan Grand Livina bernomor polisi B 2794 STF, Putri Kalingga Hermawan (21) masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolres Metro Jakarta Selatan. Hingga pukul 17.00 WIB, mahasiswi itu masih berada di Mapolres Metro Jakarta Selatan dan terlihat dijenguk oleh keluarga dan rekan-rekannya.