Biodata Chacha Sherly Pedangdut Trio Macan

Biografi Profil Biodata chacha sherly meninggal karena kecelakaan Sassha Carissa wikipedia indonesia caca fredericha meninggalChacha Sherly atau Sherly Cha-Cha kelahiran Bondowoso 23 Januari 1991 (usia 29 tahun) adalah penyanyi mantan grup Trio Macan (sejak 2011). Chacha Sherly eks Trio Macan meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis di RSUD Ungaran, Kabupaten Semarang, Selasa (5/1/2021). Rencananya, jenazah Chacha akan dipulangkan ke rumah duka di Cipayung, Jakarta Timur. Penyanyi dangdut ini, meninggal dunia lantaran mengalami luka berat di bagian kepala akibat kecelakaan beruntun di KM 428 jalur B ruas tol Semarang-Solo pada Senin (4/1/2021). 

Pedangdut Chacha Sherly eks Trio Macan meninggal dunia usai mengalami kecelakaan hebat. Cacha Sherly sendiri diketahui mendapat perawatan intensif di RSUD Ungaran. Perempuan 29 tahun itu meninggal dunia lantaran memiliki luka di bagian kepala. Dia juga sempat mengalami pendarahan. Kondisi sopir Chacha Sherly hanya mengalami luka ringan. Dia dinyatakan meninggal dunia dan jenazahnya akan dimakamkan di Sidoarjo. Sebelumnya, Mananjer Chacha Sherly, Okky membenarkan kalau Chacha Sherly menjadi salah satu korban dalam kecelakaan tersebut. Namun Okky belum bisa mengungkap kondisi sang artis karena tengah dalam perjalanan menuju rumah sakit tempat Chacha Sherly dirawat.

Chacha Sherly merupakan mantan personel dari grup vokal dangdut, Trio Macan. Ia bergabung dengan Trio Macan pada 2011. Saat itu, Chacha menggantikan personel Trio Macan lainnya, Dian Aditya. Chacha Sherly lahir di Bondowoso, 23 Januari 1991. Bersama Trio Macan, Chacha Sherly bersama dua personel lainnya, Lia Amelia dan Iva Novanda merilis sejumlah lagu yang sangat populer. Satu di antaranya lagu Iwak Peyek yang dirilis pada 2013. 

Lagu Iwak Peyek sempat sukses di pasaran. Dikutip dari Kompas.com, kemunculan lagu Iwak Peyek bisa disebut sebagai adaptasi atau paling tidak pengulangan oleh penyanyinya sebelumnya, Eni Sagita. Penyanyi panggung hiburan ini sudah menyanyikan lagu itu sekitar dua tahun terakhir. Namun, di tengah kepopuleran lagu Iwak Peyek, muncul tudingan lagu tersebut menjiplak. Semua tudingan menjiplak lagu Iwak Peyek yang dialamatkan kepada Trio Macan rupanya telah menjadi pelajaran berarti bagi ketiga personelnya.