Para finalis Puteri Indonesia 2015 disaring menjadi 10 besar. Mereka akan memperebutkan gelar juara, menggantikan Elvira Devinamira, Puteri Indonesia 2014.
Finalis asal Jawa Barat dan Jambi, Lestari Adelia dan Riska Edith Suzani menjadi dua finalis pertama yang diumumkan masuk ke-10 besar. Sulawesi Tenggara (Morisca Ramadhany Tamunu), Nusa Tenggara Timur (Maria Carolina Noge) dan Sulawesi Utara (Gresya Amanda Maaliwuga) juga menjadi finalis yang lolos ke babak berikutnya.
Kalimantan Barat (Chintya Fabyola), DKI Jakarta 5 (Stephanie Yoe), Papua Barat (S. Olvah Alhamid) dan Laras Maranatha (Lampung) menjadi peserta berikutnya. Menutup 10 besar Puteri Indonesia 2015 adalah Anindya Kusuma Putri dari jawa Tengah.
Grand Final Puteri Indonesia 2015 diselenggarakan di Jakarta Conventioon Center (JCC). Grand Final Puteri Indonesia 2015 dimeriahkan oleh penampilan dari Rossa, IIs Dahlia dan Marcel. Selain mereka, turut menjadi pengisi acara adalah tenoris Christopher Abimanyu, Cakra Khan dan Bunga Citra Lestari.
Setelah melewati babak penysisihan 10 besar finalis Puteri Indonesia 2015, para finalis melewati sesi pertanyaan untuk menuju babak 5 besar. Masing-masing dari 10 finalis ini mendapatkan pertanyaan yang diajukan oleh pihak Kementrian maupun dari sesama finalis lainnya. Pertanyaan dipilih secara acak oleh para finalis melalui angka yang ditampilkan di layar.
Usai sesi pertanyaan kepada 10 finalis, kemudian dipilihkan 5 finalis yang berhak melaju ke babak 5 besar. Berikut finalis yang berhasil melaju ke babak 5 besar Puteri Indonesia 2015:
1. Sulawesi Utara: Gresya Amanda Maaliwuga
2. Papua Barat: Sarah Olvah Veron Alhamid
3. Lampung: Laras Maranatha Tobing
4. Kalimantan Barat: Chintya Fabyola
5. Jawa Tengah: Anindya Kusuma Putri
Puteri Indonesia 2015 semakin mendekati final dengan terpilihnya tiga besar. Setelah terpilih lima besar, juri kembali mengajukan pertanyaan untuk memilih finalis tiga besar berikut.
1. Jawa Tengah Anindya Kusuma Putri - Juara Pertama - Pemenang Putri Indonesia 2015
2. Kalimantan Barat Chintya Fabyola - Runner Up 1 - Putri Lingkungan 2015
3. Sulawesi Utara Gresya Amanda Maaliwuga - Runner Up 2 - Putri Pariwisata 2015
Gresya menjawab pertanyaan dari politikus Budiman Sudjatmiko tentang cara Indonesia menjadi paru-paru dunia dengan "mengurangi emisi karbon, mengurangi peralihan hutan dan menanam pohon". Sementara itu, kontestan asal Kalimantan Barat Chintya Fabyola mendapat pertanyaan dari aktor Reza Rahadian tentang hak anak.
Ia mengatakan anak memilik hak untuk hidup layak, tumbuh kembang, mendapat pendidikan dan mendapat perllindungan dari kekerasan fisik dan non-fisik. Grand Final Puteri Indonesia 2015 diselenggarakan di Jakarta Conventioon Center (JCC) dan dihadiri juga oleh Miss Universe 2014 Paulina Vega. © ANTARA 2015
#Berikut Profil dan Biodata Anindya Kusuma Putri - Juara Pertama - Pemenang Putri Indonesia 2015 : Anindya Kusuma Putri Juara Putri Indonesia 2015