Fatma Ayu Husnasari atau Ayu 20 tahun menjadi Puteri Indonesia merupakan impiannya sejak kecil, Fatma menceritakan bahwa dulu ia sering bermain menggunakan mahkota dan menyebut dirinya Puteri Indonesia di umur 20 tahun nanti. Berkaca dari Puteri Indonesia 2007, Putri Raemawasti, yang juga tetangganya di Kota Belitar, ia mengatakan bahwa seseorang dari kota kecil bukan halangan untuk bersinar di kontes nasional bahkan internasional sekalipun. Hal itulah yang semakin memotivasi dirinya untuk ikut serta di Pemilihan Puteri Indonesia 2017. Sempat mendapat larangan dari ibunya karena dianggap belum matang dan menggangu pendidikannya, pada akhirnya ia memberanikan diri untuk mengikuti pemilihan daerah dan keluar sebagai pemenang Puteri Indonesia Jawa Timur 2017.
Ia sadar bahwa menjadi Puteri Indonesia tidak mudah, oleh karena itu ia menyiapkan segala sesuatunya dengan baik. Memantaskan diri menjadi representasi perempuan Indonesia yang layak sebagai contoh menjadi pegangannya. Mental dan fisik tentunya ia persiapkan sebaik mungkin, terlebih siap dan percaya diri tampil di hadapan publik termasuk mengasah kemampuan public speaking. Untuk malam bakat nantinya, Fatma mengatakan bahwa saat ini dirinya sedang mempersiapkan penampilan bermain drum atau menyanyi. Perempuan yang pernah mendapat predikat sebagai mayoret terbaik kedua se-Jawa Timur ini menceritakan impian ‘tergila’nya dalam hidup. Ia ingin pergi ke angkasa karena penasaran dengan tampilan planet-planet di luar bumi. Mimpi menjadi Duta Besar termuda Indonesia pun menjadi salah satu keinginan terpendamnya, termasuk impian untuk jalan-jalan diboncengi Valentino Rossi. “Ojo lali dukung aku yo rek......”
#Lihat pula : Biodata Lengkap 39 Peserta Finalis Puteri Indonesia 2017