Anak Agung Ayu Mirah Cynthia adalah Puteri Indonesia Bali 2018. Pemilihan Puteri Indonesia 2018 tinggal menghitung hari. 39 wanita cantik nan berbakat perwakilan masing-masing daerah di Indonesia pun tengah mempersiapkan diri menunju malam grand final. Begitu pula Puteri Bali terpilih, Anak Agung Ayu Mirah Cynthia Dewi. Dikonfirmasi Selasa (6/3/2018), mahasiswi Universitas Udayana itu saat ini sedang dalam masa karantina.
Gadis yang juga dinobatkan sebagai Duta Endek Kota Denpasar 2016 ini berharap bisa memberikan hasil terbaik untuk Bali. "Saya akan berusaha menampilkan yang terbaik. Mohon doa dan dukungannya," ucap Mirah. Sebelum meraih gelar Puteri Indonesia 2018, peserta harus lolos ke babak 11 besar terlebih dahulu. Penentuan 11 besar dilakukan melalui suara terbanyak (voting) di akun media sosial Official Puteri Indonesia, baik Instagram, Twitter, dan Facebook.
Puteri yang mendapat dukungan terbanyak akan berpeluang lebih besar menuju babak selanjutnya. Selain untuk masuk babak 11 besar, vote juga menentukan pemenang Puteri Indonesia Favorit Media Sosial Kepulauan. Puteri Bali akan bersaing dengan Puteri NTB dan Puteri NTT untuk gelar terfavorit di kepulauan Bali-Nustra. Batas pemberian suara (vote) adalah 9 Maret 2018 pukul 12.00 WIB. Grand Final Pemilihan Puteri Indonesia 2018 akan berlangsung Jumat (9/3/2018) malam di Jakarta.