George Mustafa Taka yang lahir di Jakarta 25 Oktober 1967, meninggal dunia di Bekasi tanggal 1 November 2018 merupakan seorang aktor film berkebangsaan Indonesia. Ia banyak berlagak di sinetron-sinetron bergenre laga salah satunya Angling Dharma. Finalis Top Model 1988 ini juga merupakan salah seorang pengurus Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI).
Aktor laga era 90-an, George Taka meninggal dunia di RSIA Karunia Kasih, Jatiwaringin, Pondok Gede, Jakarta Timur pada Kamis (1/112018) pukul 17.00 WIB. Jenazah George Taka disemayamkan di rumah duka di Perumahan Pertamina Jatiwaringin Asri Jl. Dieng I blok C9 No 6 Jatiwaringin, Pondok Gede. Pemakaman sendiri akan dilakukan setelah sholat Jumat di Komplek Pemakaman Kempo Jatiwaringin, Pondok Gede.
Aktor laga era 90-an, George Taka meninggal dunia, Kamis (1/11/2018). Penyebab kematian George Taka disebutkan karena serangan jantung. Hal ini disampaikan oleh mertua George, Chairum AR Kianggun. Dirinya menyebut, sang menantu mengalami serangan jantung dan mendadak terjatuh hingga tak sadarkan diri ketika baru akan menjalani terapi bekam. Pemain Angling harma ini diketahui memang memiliki riwayat penyakit jantung. Bahkan, semasa hidupnya, George sempat mendapatkan perawatan terkait penyakitnya tersebut. Dia juga telah menjalani operasi pemasangan ring jantung. George juga dikabarkan mengidap penyakit lain yaitu diabetes dan asam urat.
Kabar ini pertama kali disampaikan oleh unggahan sahabat George, Tubagus Zainal Arifin di akun Instagramnya, Jumat (2/11/2018). "Innalillahi Wainnaillaihi Rojiun Kembali tadi sore jam 17.00 harus kehilangan Sahabat Sejatiku karena serangan Jantung “George Taka” Sahabat yg aku kenal dri saat kami masih remaja dan sama2 bergelut dibidang model yg pada akhirnya aku tinggalkan. 10 tahun yg lalu akhirnya kita ketemu lagi dan akhirnya Beliau mengikuti jejakku untuk turun dibidang Kemanusiaan dan kami sama2 sering bergerak tO kemanusiaan. Selamat Jalan Sahabat sejatiku semoga Allah mengampuni segala dosamu dan menerima semua amal ibadahmu dan diberikan tempat bersama orang2 yg mendapat ridhaMu ya Rabb. LOYALITAS TANPA BATAS !!!," tulis Tubagus.