Muhammad Reza Oktovian yang lahir 15 Oktober 1990 di Jakarta atau yang dikenal dengan nama Reza Arap adalah seorang YouTuber dan musisi bergenre R&B/soul, Hip hop dan rap yang masuk Nominasi Indonesia KCA untuk Selebgram Favorit. Content creator Reza Oktavian mengumumkan, bahwa dirinya baru saja dikontrak oleh sebuah anak perusahaan dari agensi hiburan terbesar di Korea Selatan, YG Entertainment, melalui akun twitternya. Anak perusahaan YG Entertainment yang mengkontrak Reza 'Arap' adalah Gushcloud. Hampir sama dengan induk perusahaannya, Gushcloud juga mencari talenta-talenta berbakat untuk masuk ke industri musik, lewat label rekaman tersebut.
Reza Oktovian atau yang dikenal dengan nama Reza Arap selama ini selalu menyembunyikan identitas pribadinya, entah itu nama lengkap, usia, maupun agamanya. Padahal, banyak sekali netizen yang begitu penasaran mengenai informasi tersebut. Dan beberapa hari lalu, Reza rupanya berulang tahun. Di hari spesialnya itu, personel dari Weird Genius itu membuat sebuah keputusan mengejutkan, yakni dengan membeberkan semua informasi pribadi yang selama ini disembunyikannya. Usut punya usut, Reza Arap saat ini genap berusia 32 tahun. Alasannya menyembunyikan umur adalah karena Ia begitu takut untuk menjadi tua. Satu fakta mengejutkan terungkap dari nama lengkap Reza Arap. Believe or not, dulunya Ia bernama lengkap Muhammad Reza Oktovian. Namun karena satu alasan dan lainnya, tahun 2018 silam, Ia secara resmi menghilangkan 'Muhammad' dalam namanya. Tekanannya begitu besar untuk membawa nama tersebut. Mengenai agamanya, Reza tak memberikan jawaban pasti. Selama ini, Ia memang mempelajari berbagai agama berbeda. Dan baginya, tak peduli apapun agamanya, Ia lebih ingin fokus untuk menjadi manusia yang berperilaku baik.
Muhammad Reza Oktovian atau Reza Arap dengan tunangannya, Wendy Walters menggelar pesta sangjitan pada Sabtu, 2 Januari 2021. Upacara Sangjitan adalah salah satu prosesi adat berupa seserahan yang biasanya dilakukan setelah lamaran dan sebelum pernikahan berlangsung dalam tradisi masyarakat Tionghoa. Pasangan yang sudah lama berpacaran ini tampak serasi dengan mengenakan pakaian warna krem senada. Reza tampil gagah dengan jas krem. Adapun Wendy amat cantik dengan gaun sangjitannya. Reza datang ke pesta sangjitan itu ditemani ibunya yang berjilbab. Ibunya menyerahkan seserahan kepada calon besannya. Setelah itu, dibantu mamanya, Reza mengalungkan kalung di leher Wendy. Melihat ia dan ibunya yang terlihat berbeda dalam komunitas Tionghoa, Reza mengunggah video bersama calon istrinya dengan kalimat berseloroh. Dalam perjalanan pulang, Reza mengungkapkan kekesalan netizen yang berkomentar gaun pengantin Wendy Walters amat cantik.