Biodata Kaka Ina - Acara Keluarga Bahagia di Jerman

Biografi Profil Biodata Kaka Ina wikipedia Youtuber Keluarga Bahagia di JermanKaka Ina atau Trisna adalah seorang Youtuber yang menikah dengan Paul lelaki asal Jerman. Melalui channel 'Keluarga Bahagia di Jerman' Trisna membagikan suka dukanya menjadi istri Paul, tinggal di Jerman, miliki mertua orang Jerman, dan lain-lain. 

Kehidupan orang Indonesia yang menikahi bule memang kerap bikin penasaran. Perbedaan budaya dan bahasa yang begitu jauh, tentu rasanya sangsi untuk bisa terus bersama. Namun kenyataannya, nggak sedikit yang rumah tangganya awet dan penuh cinta. Salah satunya adalah Trisna. 

Salah satu videonya yang cukup banyak diminati adalah video yang ceritakan awal mula Trisna bertemu Paul. Setidaknya video ini telah ditonton sebanyak 188 ribu kali. Video ini cocok banget buat yang penasaran soal menjalin hubungan sama orang luar negeri, terutama yang berasal dari eropa. 

Trisna bercerita dengan cukup runtut, mulai dari awal pertemuannya di tahun 2011 hingga akhirnya menikah di tahun 2016. Pada tahun 2011 ia bertemu dengan Paul dalam suatu rombongan wisata. Kala itu Paul sedang menjalani praktik sosial di Papua. Mereka pertama kali bertemu di atas mobil pick up yang mengantarkan ke Waiwo-Raja Ampat. 

Trisna lantas ditantang oleh kakaknya untuk meminta akun Facebook serta nomor ponsel Paul. Berhasil, dan semenjak itu mereka jadi kerap komunikasi. Ternyata PDKT nggak lantas lancar, sebab Trisna nggak bisa berbahasa Inggris. Ia kemudian meminta sang kakak yang tinggal di Makassar untuk jadi translator tiap kali SMS sama Paul. 

Selang beberapa lama saling SMS, Paul nyatakan perasaannya dan mereka bertemu kembali. Setelah itu mereka jalani hubungan Long Distance Relationship (LDR) Indonesia-Jerman, hingga akhirnya mereka menikah pada tahun 2016. Selain perjalanan mereka, Trisna juga memberikan tips untuk berkomunikasi dengan pria asal Eropa. #Lihat pula : Biodata Dona Muramatsu - Vlogger Tinggal di Jepang