Dhena Devanka sebelumnya adalah seorang muslim, sebelum menikah dengan Ijonk Dhena memutuskan untuk berpindah agama. Dhena dibaptis pada tahun 2011, sebab inilah yang disebut-sebut publik menjadi penghalang restu dari keluarga Dhena. Namun begitu Dhena dan Ijonk sempat menampilkan keakrabannya dengan keluarga Dhena, hal itu terlihat saat lebaran Dhena dan Ijonk tampak berfoto bersama dengan keluarga besar Dhena.
Dhena Devanka disebut telah menjauhkan Ijonk sapaan dari Jonathan Frizzy selama 9 tahun dari keluarga Jonathan. Pada tahun 2006, sang ibu memberikan keterangan kepada pihak infotainmen, bahwa Jonathan sudah tidak mau mengakuinya sebagai ibu kandung. Ia mengambil kesimpulan seperti itu, karena Jonathan tak membalas layanan pesan singkat (short message service, disingkat sebagai SMS) yang dikirim olehnya, maupun menerima kado-kado yang dikirim kepadanya.
Kabar tersebut ditepis oleh sang paman yang bernama Benny. Ijonk menikah dengan Dhena Devanka pada Minggu, 27 Mei 2012 di Gereja Glow Fellowship Centre, Jakarta Pusat. Disebut-sebut pernikahan Dhena Devanka dan Ijonk sempat tidak mendapat restu dari pihak keluarga Dhena, hal itu terlihat saat pesta pernikahan digelar pihak keluarga Dhena tak tampak hadir.