Helen Hiu Juara 2 - Indonesia's Next Top Model Cycle 2

Biografi Profil Biodata Helenna Hiu Lam instagram ig Wikipedia IndonesiaHelenna Hiu Lam yang lahir 31 Agustus 2000 yang lebih dikenal sebagai Helen Hiu atau Helen, adalah seorang model dan seniman keturunan Tionghoa. Helen mulai dikenal saat ia mengikuti Indonesia's Next Top Model (Siklus 2) yang ditayangkan di stasiun televisi swasta nasional. Helen Hiu dari Jakarta berusia 21 tahun yang mengenyam pendidikannya di LaSalle College Jakarta dan tergabung dengan Modeling Agency 2 ICONS MANAGEMENT. Pemilik tinggi badan 175 cm ini merupakan seorang model dengan looks edgy yang khas dan sosok yang selalu ceria.

Sebelumnya Helen Hiu pernah mengikuti Audisi Jakarta Fashion Week Model Search 2021 yang berlangsung sejak awal Juni dan berakhir pada 22 Juni 2021. Dilihat dari laman instagramnya, gadis penggemar Justin Bieber ini memiliki ketertarikan yang begitu besar pada dunia seni. Ia sering kali menghadiri beberapa pameran karya seni. Helen juga tampaknya memiliki bakat dibidang seni. Di waktu luangnya, gadis artistik ini melakukan aktifitas melukis agar dapat menghilangkan rasa penat. Instagram : @helenhiuu Follower Instagramnya kini berjumlah 33 ribu lebih pengikut.

Siklus kedua Indonesia's Next Top Model (disingkat INTM) mulai ditayangkan di stasiun televisi NET. dan YouTube sejak 4 November 2021. Acara ini menampilkan sejumlah model potensial Indonesia yang bersaing untuk menjadi Indonesia's Next Top Model dan juga kesempatan untuk memulai karier mereka di industri model. Acara ini merupakan bagian franchise acara America's Next Top Model. Tidak ada destinasi lokal maupun internasional untuk siklus ini, seluruh peserta, pengisi acara, dan kru yang bertugas telah mematuhi protokol kesehatan yang berlaku di Indonesia. 

Pada musim ini, terdapat penambahan tantangan pada sesi pemotretan, yakni penilaian hasil pemotretan secara berkelompok. Kelompok dengan hasil foto terbaik akan aman dari eliminasi tanpa bergantung pada hasil pemotretan individu. Sementara, kelompok terburuk akan menjalani sesi penjurian secara individu untuk menentukan peserta yang akan tereliminasi. Selain berdasarkan hasil sesi pemotretan, penilaian peserta di setiap pekannya juga bergantung dari penampilan peserta dalam menjalani runway challenge pada episode penjurian. Gabungan dari penilaian hasil pemotretan dan runway challenge akan menentukan peserta yang akan tereliminasi di setiap pekannya.  #Lihat pula : Biodata 18 Peserta Indonesia's Next Top Model Cycle 2