Tak hanya menghapus rasa rindu dari para penggemar, tiga dara cantik ini juga menampilkan suatu hal istimewa dalam video klip yang dirilis dalam beberapa bulan ke depan. Salah satunya adalah kemampuan koreografer mereka yang diharapkan akan mampu membuat para penggemar terkesima. Alicya mengakui tidak memiliki kemampuan khusus dari kecil dalam hal koreografer. Namun bersama dua rekannya tersebut, kemampuannya ini terasah sejak berada di karantina Indonesian Idol 2016.
Sementara itu, Alycia juga menjelaskan tentang makna lirik dari single perdananya bersama girlband Trilibby ini. Tak hanya berlaku untuk anak-anak seusianya, namun single Best Friends Forever bisa dinikmati semua kalangan. Lagu berjudul Best Friends Forever dirilis pada 10 Oktober 2017. Mereka juga menyebutkan bahwa panggung Yuk Rame Rame dalam rangkaian ulang tahun MNCTV ke-26 menjadi salah satu tempat bersejarah penampilan mereka membawakan single tersebut.
Ada juga penyanyi muda jebolan Indonesian Idol Junior, Ella Jeannete tampaknya mulai menunjukkan eksistensinya lewat sebuah lagu baru berjudul Belum Saatnya Cinta. Berbeda dengan kebanyakan lagu yang mengusung tema percintaan, akan tetapi Ella (panggilan akrab Ella Jeannete) menyadari dengan usianya yang masih belia untuk belum terlalu memikirkan cinta. Lagu tersebut bercerita tentang remaja yang harus menolak pernyataan cinta seseorang karena merasa belum cukup usia.
Ella sendiri sebelumnya pernah ditunjuk untuk jadi pengisi suara Marsha dalam animasi Marsha and The Bear versi Indonesia. Selain itu, fans berat dari Ariana Grande ini juga pernah mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol Junior Season 2 tahun 2016 silam. #Lihat pula : Daftar Peserta Lolos X Factor Indonesia 2021