Pofil Biodata Vivi Wijaya Miss Indonesia 2015

Vivi Wijaya Wakili Kaltara di Miss Indonesia 2015Vivi Wijaya Lolos seleksi di ajang Miss Indonesia 2015, memberikan kebahagian tersendiri. Pasalnya gadis kelahiran Binjai Provinsi Sumatera Utara (Sumut) 27 September 1994 ini dapat menjadi salah satu finalis dari ratusan perempuan yang mendaftar di ajang Miss Indonesia 2015. Meskipun berasal dari Sumut, Vivi mendapatkan tawaran dari Yayasan Miss Indonesia untuk mewakili Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Tentunya kepercayaan ini agak membuat kaget Vivi, karena ia tidak mengetahui tentang Provinsi Kaltara, apalagi menginjakkan kaki di lima daerah di Provinsi Kaltara.

Tanpa pikir panjang lagi, tawaran dari Yayasan Miss Indonesia ini disambutnya. Demi mengetahui tentang kondisi daerah di Provinsi Kaltara, mulai dari sejarah, kebudayaan, pariwisata hingga kuliner, Vivi akhirnya memutuskan berangkat ke Tarakan dan Bulungan, dua daerah di Provinsi Kaltara. Sudah empat hari ini Vivi yang wajahnya mirip dengan Agnes Monica ini berada di Tarakan dan Bulungan. Di Tarakan Vivi mendatangi beberapa tempat sejarah dan wisata. Diantaranya, Persemaian, Pantai Amal dan Kawasan Konservasi Magrove dan Bekantan (KKMB).

BIOFILE
Nama Lengkap :Vivi Wijaya
Nama Panggilan : Vivi
Tempat Tanggal Lahir : Binjai (Sumut) 27 September 1994
Nama Orangtua : Suwanto dan Djulia
Tinggi dan Berat Badan : 168 cm dan 50 kilogram
Sekolah : STIE Mikroskil Jurusan Manajemen Bisnis Semester 5
Prestasi : Top 10 Miss Celebrity Indonesia tahun 2014 di SCTV

Tak hanya itu di Tarakan ini pula, bertemu dengan Datu Norbek, seorang budayawan di Kota Tarakan. Dengan Datu Norbek inilah Vivi menanyakan sejarah Kota Tarakan, Provinsi Kaltara, hingga adat istiadat dan budaya. Gadis yang memiliki tinggi 168 centimeter dan berat badan 50 kilogram ini pun belajar tari japin (jepen) dengan Datu Norbek. Hanya satu hari belajar tari jepen, Vivi dapat menguasai beberapa gerakan tarian jepen. Rencananya nanti dalam ajang seleksi di Jakarta yang dimulai 4 Februari, Vivi akan menampilkan tarian jepen di hadapan dewan juri.

Tak lupa pula, anak pasangan dari Suwanto dan Djulia bertemu dengan Sekretaris Provinsi Kaltara Badrun di Tanjung Selor. Saat bertemu dengan Badrun, Vivi meminta doa restu mewakili Provinsi Kaltara di ajang Miss Indonesia yang akan disiarkan langsung 17 Februari di RCTI. Mahasisiwi semester lima STIE Mikroskil Medan Jurusan Manajemen Bisnis mengaku, meskipun ia bukan warga Provinsi Kaltara namun ia cukup senang bertemu dengan masyarakat Provinsi Kaltara yang sangat ramah. (BACA: Mirip Raline Shah, Mantan Duta Wisata Balikpapan Ini Ingin Jadi Perias)

Gadis yang pernah masuk 10 besar Miss Celebrity Indonesia tahun 2014 di SCTV berharap, masyarakat Provinsi Kaltara dapat mendukungnya. Sebab ia berjanji akan memberikan penampilan terbaik untuk memperkenalkan pariwisata dan budaya Provinsi Kaltara di ajang Miss Indonesia. Sementara itu, Kepala Dinas Hamid Amren Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kota Tarakan mengatakan, walaupun Vivi bukan asal dari Provinsi Kaltara, namun masyarakat Kaltara harus tetap mendukung Vivi. Pasalnya Vivi yang dipercaya mewakili Provinsi Kaltara dapat mempromosikan Provinsi Kaltara, termasuk Kota Tarakan.