Elesta Apriliana, Pilot Cantik asal Brebes seorang anak bangsa yang sangat berprestasi, bukan hanya pintar namun memiliki paras cantik sehingga publik merasa bangga terhadap mereka. salah satunya, seorang pilot cantik bernama Elesta Apriliana Wulansari. Perempuan berusia 22 tahun tersebut sering unggah foto dirinya waktu bekerja sebagai pilot.
Pilot cantik bernama Elesta Apriliana Wulansari, memang ia bekerja sebagai pilot. Pertama kali muncul, orang banyak yang bilang jika ia adalah seorang pramugari, padahal bukan. Elesta menjadi pilot ternyata telah mengantongi jam terbang sekitar 2.500 dengan menggunakan ATR 42 juga ATR 72, kebanyakan ia terbang untuk langit Indonesia Timur, mulai dari Kalimantan sampai Papua. Elesta pun setelah masuk acara sebuah televsi, Hitam Putih sampai sekarang masih terkenal dan menjadi perbincangan netizen.
Profil Elesta Apriliana, Pilot Cantik asal Brebes :
Nama Lahir : Elesta Apriliana Wulansari
Nama Panggilan : Nana
Tempat Lahir : Brebes
Tanggal Lahir : 10 April 1993
Pekerjaan : Pilot di Trigana Air Service
Sekolah : Nusa Flying International
Status : Single
Lulus : Airline Transport Pilot Licence (ATPL)
Elesta, gadis kelahiran Brebes tersebut, menceritakan sebuah pengalaman pertama dan paling berkesan menjadi seorang Pilot. Waktu itu, tanggal 17 Agustus 2010 silam, sekitar jam 11.00 WIB, waktu lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang di seluruh Indonesia. Ia memulai penerbangan perdana dengan menggunakan sebuah pesawat tipe Cessna 172, denganketinggian sekitar 1.000 kaki.
Jika Elesta Apriliana ditanya cita-cita saat kecil, ternyata ia bukan mau jadi seorang pilot. Malahan, Elesta bercita-cita ingin menjadi tukang nasi uduk dan tukang pop ice. Tetapi, waktu Elesta Apriliana melihat pada sinetron si doel anak sekolahan, waktu itu si doel terbang ke Jerman, disanalah mulai Ia sangat ingin terbang dan menjadi seorang pilot.