

Sejak awal ia itu mengaku sang ayah menentangnya terjun ke dunia hiburan dan memintanya fokus ke dunia pendidikan. Lantaran tak menurut, ia pun mengaku terpaksa harus hidup menderita. Karena dilarang, Nabila pun terpaksa kucing-kucingan dengan ayahnya untuk mengikuti berbagai casting. Hingga suatu ketika kebohongannya terungkap dan sang ayah pun marah besar. Praktis, sang ayah pun menarik semua fasilitas yang diberikan seperti mobil dan lain-lain agar anaknya itu menyesali keputusannya. Apalagi saat itu Nabila baru saja masuk sebagai mahasiswa di Universitas Indonesia.


Sikap ayahnya yang keras saat itu dinilainya sebagai bentuk perhatian orangtua yang takut anaknya terjerumus ke dunia entertain yang dekat dengan hal-hal negatif. Untuk menyenangkan ayahnya, Nabila pun berencana akan meneruskan kuliahnya. Ia bertekad akan membiayai sendiri dengan jerih payahnya dan tak mau menyusahkan orangtuanya. "Nanti aku rencananya mau lanjut kuliah lagi dengan jerih payah aku sendiri. Bukan berarti orangtua tidak men-support, mereka itu sangat mendukung sekali. Itu jadi kepuasan tersendiri saja buat aku. Aku pengen sekolah dan tetap mengedepankan pendidikan," tandasnya.
#Lihat pula : Biodata Cak Lontong atau Komedian Lies Hartono