Profil Biodata Rey Utami Presenter dan Penyanyi

Biografi Profil Biodata Rey Utami Presenter dan PenyanyiRey Utami (lahir 24 Maret 1987) merupakan seorang pembawa acara dan penyanyi Indonesia. Rey sendiri memang kerap membawakan acara olahraga terutama sepak bola di beberapa televisi nasional Indonesia. Rey merupakan vokal kedua dalam singel band Dadali yang berjudul "Disaat Aku Mencintaimu". Rey Utami tercatat pernah menjadi salah satu presenter pagelaran besar seperti ajang Euro yang ditayangkan stasiun swasta besar di Indonesia. Rey juga adalah seorang fans berat Manchester United. Selain MU, wanita cantik ini juga ngefans dengan Timnas Spanyol, Rey juga mengaku sangat mengidolai Chicharito.

Tak perlu waktu lama untuk Rey Utami (29) memutuskan untuk menikah. Pembawa acara ini hanya seminggu didekati pria yang kemudian menjadi suaminya itu. Saat ditemui Rey Utami, wanita yang akrab disapa Rey berbagi cerita mengenai pernikahannya sama suami Pablo Putra Benua hanya dalam satu minggu.Pembawa acara olahraga berparas cantik ini menceritakan, ia kenal dengan suaminya itu melalui aplikasi mencari jodoh 'Tinder'. Rey Utami dan suaminya Pablo Putra Benua

Biografi Profil Biodata Rey Utami Presenter dan PenyanyiBiodata Rey Utami :

Nama lahir Rey Utami
Lahir 24 Maret 1987 (umur 29) Jakarta, Indonesia
Pekerjaan Pembawa acara
Tahun aktif 2010- Sekarang

Presenter

EURO 2012
Perang Bintang TVRI
Sports7 Trans7
Daily Sport Sindo TV
Kuis #CaridiKompasTV Kompas TV
Kuis BCA Indonesia Open 2015 Trans7

#Lihat pula : Biodata Pablo Putera Benua Suami Rey Utami

Biografi Profil Biodata Rey Utami Presenter dan PenyanyiDadali merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk pada tahun 2009. Grup musik ini beranggotakan 6 orang yaitu Dyrga (vokalis), Rickarjd (gitaris), Yuda (gitaris), Fadel (bass), Oq (drum) dan Rix (keyboard). Grup musik ini bergenre pop. Album pertamanya adalah Di Saat Aku Mencintaimu dirilis pada tahun 2011, menampilkan vokal dari Rey Utami.

Nagaswara adalah perusahaan rekaman asal Indonesia. Nagaswara didirikan oleh Rahayu Kertawiguna pada 9 September 1999 di Jakarta. Di awal berdirinya, Nagaswara hanya memproduksi lagu karaoke, musik house, remix dan berkembang menjadi label yang mempelopori lagu-lagu bergenre dance house music. Tahun 2000–2003, imej Nagaswara sudah melekat sebagai "Indonesia’s No.1 Dance Label".