Selain itu, Intan juga tampil sebagai presenter acara sepak bola di Lativi. Pada 2008 ia kembali sebagai presenter segmen kuis di acara F1 GlobalTV setelah tahun sebelumnya sempat menghilang. Intan juga tampil di acara perjalanan hidup artis Indonesia yang ditayangkan di Trans7. Intan mengaku sempat gugup saat pertama kali membawakan segmen kuis F1 di GlobalTV. Maklum, ia sebelumnya belum terlalu paham seputar dunia Formula 1. Pembalap Formula 1 favorit Intan adalah Kimi Raikkonen bersama tim merah Ferrari. Intan menjadi host beragam program seperti Kinanti (Kisah Ibu dan Buah Hati) di JakTV, Obsesi dan Formula 1 (Global), serta Topik Pilihan di O' Channel.
Pada bulan Ramadan menjadi momen pertama bagi Intan Erlita Novianti mengenakan hijab. Ia mengaku baru berhijab sejak pertengahan Maret, tak lama setelah sang ayah wafat. Tak heran bila ia sesekali harus mendapatkan bantuan saat mematut diri mengenakan jilbabnya. Selama sepekan Intan bersama rombongan franchiser Zoya berada di Istanbul dan Cappodacia, Turki. Kesempatan itu ia manfaatkan untuk syuting program acara kuliner, 'Al Maidah' yang tayang di MNC. Tak cuma icip-icip makanan. Bersama komunitas perempuan Indonesia yang menikah dengan pria Turki, ia turut berbelanja hingga memasak dan menghidangkannya. Berkah setelah berhijab tak membatasi aktivitas dan rezeki finalis wajah Femina 1999, seangkatan Tessa Kaunang itu. Karena kini Intan pun banyak membawakan acara yang bertemakan Islami.