Dwi Novitasari menyatakan kesiapan luar dalam tampil di acara bergengsi setelah dinyatakan lolos ke Jakarta di Liga Dangdut Indosiar bersama empat pedangdut Banua lainnya. Bahkan perempuan yang memiliki nama panggung Novita ini siap berpisah sementara dengan sang buah hati Nazwa Nur Apriliani yang berusia enam tahun karena lama menjalani masa karantina. Bagi Novita hal ini adalah risiko yang harus dia hadapi meski selama ini dilarang meninggalkan sang anak dengan waktu yang lama.
Meski nanti jarang bertemu namun hal itu tidak akan membuat Novita kehilangan semangat justru sebaliknya itu akan memacu Novita untuk tampil lebih baik lagi. "Tidak apa apa (berpisah sementara) kan kalo untuk keluarga pasti mendukung dan memaklumi saja," kata warga Desa Salam Babaris Rt. 04/02 Kec. Salam Babaris, Kab. Tapin ini. Perempuan yang hobi memasak ini menjelaskan saat ini dia sudah siap baik fisik maupun mental ke Jakarta. "Intinya saya harus tetap menjaga fisik agar tidak sakit saja sebelum berangkat," kata Novita. Selain itu dia juga sudah memiliki jadwal latihan vokal khusus dengan beberapa penyanyi dangdut senior di daerahnya.
Ini dilakukan agar dia memiliki persiapan yang lebih mantap lagi saat tampil. Saat audisi pertama di Banjarmasin, Novita dengan percaya diri membawakan lagu berjudul Zainal. Kemudian disusul lagu Biarlah Merana, Payung hitam. Pesta Panen. "Ada dua lagu lagi yang saya nyanyikan tapi lupa judulnya," kata dia tertawa. Terakhir disaat audisi, Novita diminta mengirim video ada tiga lagu berjudul Fatamorgana, Ijuk dan Masa lalu. Setelah menunggu lama dia akhirnya dinyatakan lolos ke Jakarta. "Iya di audisi video saya juga kemudian lagu arab Habibi ya Nur alAin dan lagu India Chaha He Tujko," tambah dia.
Novita sendiri terjun ke dunia dangdut awalnya dari ikut lomba di kampung kemudian banyak orang tahu dan kenal akhirnya dijob nyanyi organ tunggal di daerah Rantau dan Binuang. "Dulu dari gaji Rp 50 ribu sampai sekarang alhamdulillah sudah lumayan, apalagi semenjak pulang dari audisi KDI 2015 lalu," terang dia. Kini selain tampil di berbagai acara , Novita juga rajin ikut audisi dan lomba hasilnya beberapa prestasi berhasil diraih mulai Juara 1 Lomba Dangdut di Hotel Rodhita Banjarbaru 2014 dan Gerbang KDI 2015.