Junior Efendi Simanjuntak, Ayah dari Anggi Marito Tiodora mengaku bangga atas prestasi yang diraih putrinya. Junior Efendi menjelaskan bahwa Anggi Marito Tiodora Simanjuntak sudah memiliki bakat menyanyi dari kecil, bahkan sudah sering mengikuti berbagai festival menyanyi dari tingkat Kecamatan hingga tingkat Provinsi. Bahkan Anggi Marito Simanjuntak pernah ikut ajang pencarian bakat The Voice Indonesia musim 3.
Anggi saat ini adalah seorang mahasiswi dan tinggal di Tarutung Tapanuli Utara Sumatera Utara. Bakat nyanyi Anggi Marito ini tidak diragukan lagi, sebelumnya Anggi sudah mengharumkan nama Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di tingkat Nasional dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) yang di gelar di Aceh, 26 Agustus – 1 September 2018 silam. Dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) 2018, Anggi Marito Tiodora Simanjuntak, gadis belia kelahiran Jakarta, keluar sebagai juara 1 kategori vokal solo dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tersebut. #Berikut : Daftar Peserta Indonesian Idol 2021 Peraih Golden Ticket