Terbukti, gadis gunung ini pernah lolos di panggung pilih-pilih Bintang Pantura 5 Indosiar 2018 dan Juara 2 New Kilau DMD MNC TV 2018 saat dirinya masih berusia 17 tahun.
Kini dia pun kembali lolos di panggung pilih-pilih Bintang Pantura 6 Indosiar 2021. Berparas yang menawan hati dengan berhiaskan suara merdu, menjadi bekal Azzah dalam dunia tarik suara. Bahkan sekarang lebih sering nginep di Jakarta untuk melakukan perekaman berbagai lagu-lagu dangdut untuk mengisi konten aplikasi.
Anak pasangan dari Bapak Zaenal Arifin dan Ibu Tamara Linda bakal mencatatkan diri sebagai biduan profesional pendatang baru, yang bakal menghentak di tengah kerapuhan industri musik tanah air sejak sepuluh tahun belakangan. “Aku mulai nyanyi dari panggung ke panggung sejak kelas 2 SMA,” ungkap Azzah yang alumni 2018, SMA 1 Bumiayu. Secara materi Azzah Dwisantya memiliki bekal cukup untuk bernyanyi dengan baik. Maka tak menyia-nyiakan kesempatan diri untuk masuk dapur rekaman.
Azzah mengaku tidak mulus dalam meniti kariernya, aral melintang selalu menghadang dihadapan. Sebagai seorang yang pemberani, tekadnya kuat dengan bolak balik Brebes-Jakarta tanpa seorang temanpun. Termasuk saat mengikuti audisi, tak didampingi hanya berteman dengan panas teriknya Jakarta.