Bakat memasak Alden bermula karena iseng mencoba memasak, dan Alden merasa memasak itu seru dan tambah suka. Terlebih, banyak chef di luar sana yang lebih mahir saat membuat suatu hidangan. Karena hal itulah, Alden merasa tertantang dan memiliki ketertarikan lebih dalam mengenai dunia kuliner. Hal yang menarik bagi Alden dalam dunia kuliner ialah dengan seiring lajunya perkembangan jaman, makanan juga menjadi ikut berkembang modern serta bervariasi, dengan bereksperimen dari ide yang ditemukan sendiri hingga bisa menciptakan suatu masakan yang baru.
Jonathan Alden memiliki IG Instagram dengan username @jonathanalden14 dan @aldentejourney. Jonathan Alden diketahui sebagai salah satu peserta yang memiliki paras yang ganteng dan juga rupawan. Alden memiliki fanbase dengan nama @alden.ku yang berdiri setelah Jonathan Alden dinyatakan layak melaju menuju babak bootcamp MasterChef Season 9. Alden berhasil melanjutkan menuju babak bootcamp seusai dirinya memperoleh 2 yes dan juga 1 no dari juri.
Kecintaannya pada memasak menjadikan Alden untuk memilih berkuliah di Singapore International Hotel & Tourism College atau SHATEC Singapore. Tak hanya itu alasan Alden untuk mengikuti ajang memasak MasterChef Indonesia ini juga dikarenakan kesukaannya pada memasak dan ingin hasil masakannya dapat membuat orang lain senang. Semua yang dilakukan oleh Alden sampai tiba di gallery MasterChef Indonesia Season 9 didukung secara penuh oleh orang tua, keluarga serta teman-temannya.
Hidangan yang Alden sajikan pada saat Audisi MasterChef Indonesia Season 9 merupakan makanan favoritnya, lantas mengantarkannya mendapatkan 2 yes dari Chef Renatta dan Chef Arnold. Sementara untuk Chef Juna memberikan saran masukan kepada Alden sebagai perbaikan kedepannya. Alden mengungkapkan bahwa ia menanamkan kepada diri sendiri untuk tidak boleh merasa pesimis dan merasa takut ataupun ragu, harus tetap percaya diri kepada kemampuannya. #Lihat pula : Biodata 22 Perserta Galeri MasterChef Indonesia Season 9