Susan Jasmine Zulkifli Lurah Gondangdia, mengaku akan memfokuskan giat penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berdagang secara liar, di Kawasan Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (09/01). Menurut dia, pembenahan ini diperuntukkan agar Kawasan Gondangdia bersih dari PKL.
"Jumlah PKL di Kelurahan Gondangdia cukup banyak, dari data resmi saja tercatat ada 299 PKL. Belum lagi dihitung PKL yang berdagang secara liar. Ya dipastikan cukup banyak jumlahnya," jelas mantan Lurah Lenteng Agung, Jakarta Selatan ini, Jumat (09/01). Untuk mendukung hal itu, Susan berencana mencari Coorporate System Responbility (CSR), untuk memindahkan para PKL ke lokasi binaan. "Tujuan pastinya agar tidak mengganggu ketertiban umum," katanya.
Menurut wanita yang tengah mengenakan pasmina ungu ini mengakui, ada 13 lokasi yang tengah direncanakannya, untuk dijadikan tempat PKL berdagang. Diantaranya ada di Jalan Biliton, Jalan Irian, dan Jalan Probolinggo. "Nantinya ditempatkan di lokasi itu. Mereka akan ditata dan dihitung jumlah PKL-nya sesuai dengan jenis barang yang akan didagangkan mereka. Contoh kalau PKL-nya dagang soto, ya ditempatin atau dikelompokkan dengan pedagang soto lain," paparnya.
Pihaknya, kata Susan, akan mengatur beberapa kios, salah satunya di Jalan Irian untuk PKL. Menurut dia, lokasi tersebut strategis lantaran kios-kios itu diperkirakan ukurannya cukup besar. "Bisa ditempati dua hingga tiga pedagang," singkatnya.
Tak hanya memmbenahi PKL, Kelurahan Gondangdia juga tengah mengurus permasalahan lain. Yakni seperti manusia gerobak dan Joki Three In One. Maka dari itu, pihaknya akan terus berupaya melakukan operasi PKK, Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) dan Joki 3 in 1. "Ya jelas dilakukan operasi, agar di Kawasan Gondangdia ini kedepannya tak ada lagi PMKS. Kita bawa ke Dinas Sosial (Dinsos) terkait. Kita harus bersikap manusiawi," tuturnya.
Diketahui dari data yang dihimpun dari Kelurahan Gondangdia, pada Rabu (07/01) sebanyak tiga joki diamankan. "Sedangkan keesokan harinya, yakni Kamis (08/01) sebanyak 4 orang Joki dan 3 orang PMKS diamankan. Semuanya diserahkan Ke Sudinsos Jakpus," tutup Susan.
#Lihat pula :
Nurmala Abdul Hamid Rahmola Ibu Lurah Cantik di Gorontalo