Michael Eric Atin (20) anggota Kelompok Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Stikubank (Kompass) Semarang dievakuasi dari sebuah jurang di lereng Gunung Lawu oleh tim relawan gabungan, Selasa (16/06/2015). Pemuda ini terpisah dari rombongannya saat menempuh perjalanan turun dari puncak gunung.Saat ditemukan, mahasiswa asal Dusun Balok RT 08/RW IV Desa Balok Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini dalam kondisi sehat. Sejak pamit mendahului rombongannya pada Minggu (14/06/2015), Eric ternyata tidak tampak di Pos Cemoro Kandang disaat lima temannya tiba pukul 13.30 WIB.
Khawatir terjadi sesuatu, rombongan mahasiswa ini melapor hilangnya Eric ke relawan Anak Gunung Lawu (AGL) di posko Cemoro Kandang. “Tim SRU2 akhirnya menemukan Eric di sebuah jurang yang terletak antara pos bayangan dengan Desa Blumbang (Tawangmangu). Dia sudah keluar jalur sekitar 9-10 kilometer dari posisi seharusnya,” kata Ito, Anggota AGL yang kerap disapa Emprit.
Pencarian Eric di tiga medan pendakian pada Senin sore hingga Selasa dini hari tak membuahkan hasil, yakni via Cemoro Kandang Tawangmangu, Cemoro Sewu Magetan, Tambak Ngargoyoso dan Ondo Rante. Lantaran jejaknya baru terlacak pada Selasa siang, maka tim memutuskan menjemputnya dengan mengambil arah Blumbang dan Gondosuli.“Sebanyak 32 relawan menyisir jalur-jalur pendakian itu dengan berbekal informasi dari rekan-rekannya,” ujarnya. (KRjogja)
Salah seorang pendaki asal Kota Semarang, Selasa (16/6/2015) dikabarkan masih tersesat di Gunung Lawu. Menurut salah satu penjaga posko Anak Gunung Lawu (AGL), Ito alias Emprit, saat dihubungi wartawan mengatakan satu orang yang diinformasikan masih tertinggal di puncak Gunung Lawu tersebut awalnya naik bersama kelima temannya pada Sabtu (13/6/2015) sore. Mereka naik melalui jalur pendakian Cemoro Kandang.
“Laporannya minggu sore, setelah mereka turun dari puncak, katanya salah satu temannya hilang di pos 4, dan sampai sekarang belum juga turun,” terang Emprit. Lebih lanjut dikatakan Emprit, pihak dari AGL bersama sejumlah jajaran SAR langsung melakukan pencarian. “Kemarin kita sudah lakukan penyisiran, mulai dari jalur Cetho, Tambakan, dan Ondorante. Karena belum ketemu, tim kembali turun, dan berencana akan membuka posko,” kata salah satu anggota tim SAR, Bibit. (Joglosemar)
Tim Search and Rescue (SAR) berhasil menemukan seorang pendaki yang sempat dikabarkan hilang di Gunung Lawu, Selasa (16/6/2015), sekira pukul 13.02 WIB. Informasi yang diperoleh, pendaki itu ditemukan oleh tim kecil SRU2 di jurang dalam kondisi masih bisa berjalan. Korban ditemukan sekira 4 km dari Pos Bayangan SAR.
“Saat ini korban belum dievakuasi dari TKP karena masih pemulihan dan tim pencari masih mengidentifikasi jalur terdekat untuk mengevakuasi korban,” demikian bunyi pesan BlackBerry Messenger yang diterima. Pendaki tersebut bernama Michael Eric Atin (20), warga Dusun Bolok RT 008/RW 004, Kelurahan Bolok, Kecamatan Kupang Barat, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Anggota Relawan Anak Gunung Lawu (AGL), Ito “Emprit”, saat dimintai konfirmasi membenarkan informasi tentang evakuasi pendaki tersebut. (Okezone)