Suci Patia mencuat seiring kasus yang dialami oleh sang ayah, Gatot Brajamusti. Gadis cantik yang dikabarkan masih berstatus sebagai mahasiswi Universitas Indonesia ini menjadi salah satu nama yang dicari oleh masyarakat dunia maya. Namun, tak banyak informasi yang bisa didapatkan terkait sosok menawan tersebut. Suci beberapa kali pernah menjalani sesi pemotretan dengan studio foto, salah satunya adalah studio foto Makaronnie. Di situ, Suci Patia terlihat sangat cantik dengan gayanya dan konsep foto hitam putih. Ia juga tercatat pernah bermain dalam film yang dibesut ayahnya Gatot Brajamusti. Dalam film tersebut ia beradu akting dengan beberapa senior seperti Nadine Chandrawinata, Yama Carlos, Piet Pagau, Mario Irwinsyah, Elma Theana, dan juga penyanyi Reza Artamevia.
Suci Patia menjadi nama yang dicari terkait kasus AA Gatot Brajamusti. Suci gadis cantik yang merupakan putri sulung Gatot Brajamusti dan Dewi Aminah ini harus menanggung akibat dari perbuatan orangtuanya. Setelah penangkapan itu, Suci dan kedua adiknya, Nuendo dan Alfa masih berada di Mataram, NTB. Menurut tim kuasa hukum Gatot Brajamusti dan Dewi Aminah, Irfan Suriadinata, ketiga anak tersebut merasa enggan untuk kembali ke Jakarta. Sekarang ini rumah yang ada di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan itu hanya ditinggali oleh pembantu dan penjaga rumah. Miris memang, karena ketiganya harus terlantar. Namun, sedikit beruntung karena di Mataram ada kerabat yang mau menampung mereka. Sebagai yang paling tua, Suci Patia menggantikan posisi kedua orangtuanya untuk mengasuh kedua adiknya tersebut.
AA Gatot Brajamusti bersama 7 orang lainnya termasuk sang istri, Dewi Aminah dan Reza Artamevia ditangkap oleh jajaran petugas dari Polres Mataram dan Polres Lombok Barat. Dari 8 orang yang ditangkap, 2 dinyatakan bebas karena negatif. Menilik ke awal kasus yang menyeret Gatot Brajamusti ke tahanan polisi, ternyata ada salah seorang anak Gatot yang ikut diamankan dalam penggerebekan di sebuah kamar hotel Golden Tulip, Mataram, Lombok, NTB. Menurut polisi kala itu, anak Gatot tersebut berinisial SP. Ia berada diantara 8 orang yang diamankan ketika itu, yaitu GB, DA, RA, R, Y, SP, BG, dan D. Namun, SP dan BG akhirnya dibebaskan karena tidak terbukti positif dalam pemeriksaan urine yang dilakukan.