Valerie Vasquez dari Puerto Rico dinobatkan jadi Miss Supranational 2018, sebuah ajang kontes Miss Supranational edisi ke-10. Kontes kecantikan ini diselenggarakan pada tanggal 7 Desember 2018 di Krynica-Zdroj, Polandia. Jenny Kim, Miss Supranational 2017 dari Korea akan memahkotai pemenang. Selain itu, karena ditahun 2018 ini adalah penyelenggaraan kontes yang ke-10, maka 9 pemenang terdahulu turut hadir sebagai juri dan tamu khusus.
Miss Puerto Rico, Valeria Vazquez, dinobatkan sebagai Miss Supranational 2018, pada Grand Final Miss Supranational 2018, di Hotel Krynica Polandia, Sabtu (08/12/2018) dini hari WIB. Perwakilan dari Indonesia Wilda Octaviana Situngkir menjadi salah satu juara di kontes kecantikan yang digelar di Polandia itu. Meski bukan jadi juara utama, namun Wilda sudah cukup membanggakan Indonesia. Putri Indonesia Pariwisata 2018 itu menyabet juara runner up tiga atau menduduki posisi keempat.
Wilda pun menjadi satu-satunya perwakilan dari Asia yang masuk ke dalam lima besar. Wanita 23 tahun itu bersanding dengan juara Miss Supranational 2018 Valeria Vazquez dari Puerto Rico. Masih dari ajang Miss Supranational 2018, Wilda pun meraih gelar Top 9 Best National Costume. Wanita asal Pontianak itu tampil dengan busana megah bertema suku Dayak yang dibuat oleh Dynand Faris dari Jember Fashion Carnaval. Sebelum final, ia pun mendapatkan gelar Miss Supramodel Asia dalam kompetisi Top Model dan Evening Gown. Kompetisi tersebut menjadi bagian dari penjurian pra-final Miss Supranational 2018. Wilda Octaviana Situngkir adalah runner up kedua atau juara tiga di kontes Puteri Indonesia 2018. Dia diberikan gelar Puteri Indonesia Pariwisata 2018.