Profil Kontestan Grand Final Top 3 Indonesian Idol 2021

Biografi Profil Biodata Kontestan Juara Grand Final Top 3 Indonesian Idol 2021 alasan tidak tayangBabak Top 3 Indonesian Idol Special Season digelar secara spektakuler pada Senin (12/4/2021) malam. Di panggung Indonesian Idol Special Season ini, ada 3 peserta yang tampil memberikan persembahan terbaik. Dari 3 kontestan yang berhasil mendapat voting tinggi dari pemirsa bisa melangkah ke babak selanjutnya yakni Grand Final. 

Sebelumnya, Indonesian Idol 2021 babak top 3 batal tayang pada Senin 5 April 2021. Host Indonesian Idol Boy William mengatakan Indonesian Idol babak 3 besar malam itu ditiadakan. Boy tidak memberikan penjelasan panjang lebar mengenai tayangan Indonesian Idol yang di batalkan pada malam tersebut. Boy William hanya menjelaskan pihaknya sedang menyiapkan kejutan yang spektakuler untuk Minggu depan.

Big 3 Indonesia Idol 2021 menyisakan 3 finalis Anggi Marito, Rimar Callista, dan Mark Natama yang menyisakan 3 kontestan melaju di babak final. Tiga peserta tersebut akan kembali bersaing di Grand Final Indonesian Idol 2021 pada Senin 12 April 2021. Pada babak ini, juri tak lagi punya kesempatan untuk menyelamatkan peserta. Dengan demikian, nasib peserta Indonesian Idol 2021 sepenuhnya ada di tangan masyarakat Indonesia dan hasil voting. Berikut ini top 3 Indonesian Idol 2021 yang berhasil lolos babak Spekta 10 yang lanjut ke babak grand final:

1. Rimar Callista (lahir di Jakarta, 18 Januari 1997; umur 24 tahun) adalah seorang penyanyi yang mulai dikenal publik setelah mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi The Voice Indonesia musim kedua pada tahun 2016 dan ajang Indonesian Idol musim kesebelas pada tahun 2020. Mahasiswi Universitas Trisakti ini pernah duet bersama penyanyi internasional asal Kazakhstan yaitu Dimash Kudaibergen dalam konser tunggal Dimash yang digelar di St.Peterburg, Rusia pada tahun 2019 yang ditonton sekitar 13.000 penonton. Pada tahun 2015, Rimar pernah menjadi salah satu finalis dan mewakili Indonesia dalam ajang ASEAN ‘Be Our Rock & Pop Soul’ music competition yang diselenggarakan di Vietnam. 

2. Mark Natama Saragi berusia 20 tahun kelahiran kota Medan ini tercatat sebagai mahasiswa di Institut Teknologi Bandung. Mark sudah punya lagu sendiri dan tersedia di aplikasi musik berbayar. Tama, sapaan akrabnya, memulai kecintaannya di dunia tarik suara semenjak masa sekolah dan menjadi kebanggaan sekolahnya untuk lomba menyanyi ditingkat kabupaten maupun propinsi. Mark jebolan dari SMA Lab School Kebayoran Baru, Jakarta ini pernah terpilih menjadi aktor drama musikal di tahun 2017 bahkan tahun 2018 menjadi seorang sutradara. Bakat dan kecintaannya pada dunia tarik suara terinspirasi pada sosok sang ibu yang kerap menemani dan mengajak bernyanyi bersama. 

3. Anggi Marito (lahir di Tarutung, 6 Maret 2002; umur 19 tahun) adalah seorang penyanyi asal Medan. Anggi yang mempunyai nama lengkap Anggi Marito Tiodoras Simanjuntak ini merupakan seorang penyanyi orkestra. Dia menjadi salah satu finalis ajang pencarian bakat menyanyi The Voice Indonesia musim ketiga pada tahun 2018. Perjalanan Anggi di The Voice harus terhenti di babak semifinal Top 16. Mahasiswa Jurnalistik UMN - Universitas Multimedia Nusantara 2020 ini kemudian mengkuti ajang pencarian bakat menyanyi lainnya yaitu Indonesian Idol musim kesebelas pada tahun 2020.

Demikian sekelumit profil kontestan Big 3 Indonesian Idol 2021. Siapakah yang bakal masuk ke Babak Grand Final dan menjadi pemenang juara 1 Indonesian Idol tahun 2021 ini?