Profil dan Biodata Oscar Desano Pramugara AirAsia

Profil dan Biodata Oscar Desano Pramugara AirAsiaBanjir ucapan duka cita memenuhi akun Twitter Oscar Desano, @ochanky, salah satu pramugara AirAsia yang hilang dalam penerbangan dari Surabaya ke Singapura. Salah satu pemilik akun Twitter, Ema Rachmawati menitipkan pesan agar Oscar diberi keselamatan. "Just now come to know that your on that flight. :( We hope u return safe back to land," kata pemilik akun @topeng2kaca ini.

Teman Oscar lainnya, Andezz Syailendra memanjatkan doa untuk kesalamatan ayah beranak satu ini. "Pray for u brad.." kata pemilik akun @andezzlendra. Gracie melalui akunnya @grcnov menuliskan, "Sending thought and prayer for my beloved friend @ochanky and the rest QZ8501 crew and passengers. May God be with them all."

Oscar Desano adalah salah satu kru pesawat AirAsia QZ 8501 rute Surabaya-Singapura yang hilang kontak sejak pukul 07.55 pagi tadi merupakan finalis Abang None DKI Jakarta. Berdasarkan informasi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta, Oscar merupakan finalis Abang None Jakarta Selatan tahun 2009. Sayangnya harapannya menjadi Abang Jakarta harus terhenti hingga tingkat wilayah saja. Oscar gagal melaju ke pemilihan Abang None tingkat Provinsi DKI Jakarta.

Oscar adalah salah satu kru pesawat tersebut. Pilot pesawat adalah Capt Irianto dan Copilot Remi Emmanuel Plesel. Selain itu Wanti Setiawati sebagai Senior Flight Attendant. Sedangkan awak kabin lainnya adalah Khairunisa Haidar Fauzi, Oscar Desano dan Wismoyo Ari Prambudi dengan teknisi adalah Saiful Rakhmad.

Pesawat Air Asia dengan nomor penerbangan QZ8501, hilang dalam perjalanan dari Surabaya, Jawa Timur menuju Singapura. Pesawat tinggal landas pada pukul 05.35 WIB dan diperkirakaan akan mendarat pada pukul0 8.30. Namun, pesawat hilang kontak dengan menara pengawas pada pukul 07.24.

Desano menjadi salah satu dari tujuh awak Air Asia Indonesia QZ8501 yang dinyatakan hilang. Desano sempat mengucapkan selamat Natal di akun twitternya. Pada akun twitter Mr Desano menyatakan dirinya menghabiskan hari Natal dengan bersantai bersama teman-temannya di Jacuzzi. Dalam pesan yang diposting pada malam Natal itu, Desano mengucapkan selamat Natal untuk teman-temannya.

“Selamat Natal untuk semua teman-teman terbaik saya yang merayakannya,” tulis Desano di akun twitternya yang dikutip Dailymail, Minggu, 28 Desember 2014.

Sementara, di dalam pesawat Air Asia QZ8501 terdapat empat pramugari, yakni Wanti Setiawati, Khairunisa Haidar Fauzi, Oscar Desano dan Wismoyo Ari Prambudi. Selain itu, di dalam pesawat juga ada teknisi bernama Saiful Rakhmad. Desano sendiri sempat menyampaikan rasa belasungkawa terhadap musibah jatuhnya pesawat Malaysia Airline MH17.

Pesawat Malaysia Airline MH17 ditembak di langit perbatasan Rusia-Ukraina pada bulan Juli. “Saya benar-benar menyesal atas hilangnya Malaysia Airlines MH17. Sudah dua bencara besar terjadi bagi MAS dalam satu tahun,” tulisnya pada tanggal 17 Juli di akun twitternya.

#Lihat pula : Biodata Khairunnisa Haidar Fauzi Pramugari AirAsia